Selasa, 29 Maret 2016

Pengertian Kamera

Kamera


Kamera saku digital pada umumnya memiliki karakter yang sama seperti kamera saku manual (yang menggunakan media film). Sebagai kamera saku, kamera ini telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti kemampuan untuk menangani pencahayaan yang lemah dan fokus atas (Close up).
dalah kamera otomatis yang menggunakan format pengambilan gambar dan penyimpanan digital dengan ukuran kecil dan ringan sehingga mudah dibawa-bawa.

Jenis-Jenis Plotter

Jenis-Jenis Plotter


1. Plotter Elektrostatis
Plotter Elektrostatis merupakan sebuah mesin plotter yang menggunakan cara kerja sebagaimana dengan mesin fotocopy yaitu dengan cara menjabarkan kertas cetakan yang telah disediakan kepada sesuatu yang datar seperti lantai atau meja, lalu kertas tersebut diberi tegangan listrik gunanya sebagai penarik tinta pewarna untuk dilekatkan pada kertas, yang mana tinta itu harus dicairkan dahulu dengan pemanas.
2. Plotter Thermal
Plotter Thermal merupakan plotter yang bekerja dengan cara menggunakan suatu pin yang mana dibentuk dengan cara elektronis guna untuk memanaskan pin yang kemudian pin itu akan diletakkan pada sebuah media yang mudah terkena panas, lalu dari proses itulah terbentuk sebuah gambar. Nah proses ini juga sebagai bentuk media untuk membuat cetakan kedalam bentuk kertas ataupun dalam bentuk film buram.
3. Plotter Pena
Plotter Pena merupaka plotter yang digunakan dengan cara kerja menggunakan media seperti halnya pena yang satu atau beberapa, yang mana pena tersebut memiliki warna-warna yang telah diberi, dan plotter pena tersebut biasanya digunakan untuk mencetak kedalam bentuk kertas ataupun dapat digunakan untuk mencetak dalam bentuk plastic yang transparan.
Akan tetapi plotter pena ini tidak menghasilkan gambar melainkan menghasilkan sebuah garis-garis, nah jika dalam pembuatan gambar pada kertas ataupun pada plastic transparan akan membentuk sebuah garis continue.
Dan masih beberapa lagi jenis Plotter yang belum saya sebutkan diatas, akan tetapi saya kira postingan ini sudah cukup membuat anda mengerti tentang Informasi Definisi untuk Plotter dan Fungsi-Fungsinya. Sehingga anda dapat mengetahui apa saja mesin cetak selain mesin printer yang selama ini sering sekali kita jumpai, entah itu didalam rumah, kantor, sekolah ataupun ditempat-tempat umum lainnya.

Pengertian Plotter dan Cara Kerjanya

Plotter

Plotter merupakan mesin cetak yang secara output berupa grafis dengan bekerjasama menggunakan beberapa tinta pewarna, dan mesin ini dapat mencetak ukuran lebih besar dibanding dengan mesin printer yang hanya menggunakan media kertas seukuran seperti 4A, berbeda halnya dengan plotter yang dapat mencetak output suatu gambar grafis hingga ukuran yang luas dan besar seperti ukuran gambar arsitektur.
Informasi definisi Plotter juga dapat dikatakan sebuah mesin yang dirancang secara otomatis untuk mencetak grafis / gambar sesuai dengan data file masukan, misal kita sudah membuat gambar pada komputer, maka hanya cukup disambungkan dengan mesin plotter maka dengan pengaturan yang sudah diatur sebelumnya maka akan secara otomatis mesin plotter akan bekerja untuk mencetak gambar yang telah dimasukan tadi.
Cara kerjanya pun pastinya sama dengan cara kerja mesin printer untuk mencetak gambar, hanya yang membedakan adalah dari segi ukuran saja yang jauh lebih lebar dibanding dengan kertas printer.

Cara Kerja Proyektor


Cara Kerja Proyektor

Bekerja berdasarkan prinsip pembiasan cahaya yang dihasilkan oleh panel-panel LCD. Panel ini dibuat terpisah berdasarkan warna-warna dasar, merah, hijau dan biru (R-G-B) sehingga terdapat tiga panel LCD dalam sebuah proyektor. Warnagambar yang dikeluarkan oleh proyektor merupakan hasil pembiasan dari panel-panel LCDtersebut yang telah disatukan oleh sebuahprisma khusus.
Gambar yang telah disatukan tersebut kemudian dilewatkan melalui lensa dan dijatuhkan pada layar sehingga dapat dilihat sebagaigambar utuh. Gambar yang dihasilkan proyektor LCD memiliki kedalaman warna yang baik karena warna yang dihasilkan olah panel LCDlangsung dibiaskan lensa ke layar. Selain itu gambar pada proyektor LCD juga lebih tajam dibandingkan dengan hasil gambar proyektorDLP.
Kelebihan lain dari LCD adalah penggunaan cahaya yang lebih efisien sehingga dapat memproduksi “ansi lumens” yang lebih tinggi dibandingkan proyektor dengan teknologi DLP. Sedangkan kelemahan teknologi LCD adalah besar piksel yang terlihat jelas di gambar ini yang menyebabkan teknologi LCD kurang cocok untuk memutar film karena akan terasa seperti melihat film dari balik mata yang terhalang selaput katarak.

Pengertian Proyektor

Proyektor

Merupakan salah satu jenis proyektor yang digunakan untuk menampilkan video, gambar, atau data dari komputer pada sebuah layar atau sesuatu dengan permukaan datar seperti tembok, dsb. Proyektor jenis ini merupakan jenis yang lebih modern dan merupakan teknologi yang dikembangkan dari jenis sebelumnya dengan fungsi sama yaitu Overhead Projector (OHP) karena pada OHP datanya masih berupa tulisan pada kertas bening.
Proyektor  biasanya digunakan untuk menampilkan gambar pada presentasi atau perkuliahan, tapi juga bisa digunakan sebagai aplikasi home theater. Untuk menampilkangambar, proyektor  mengirim cahaya dari lampu halide logam yang diteruskan ke dalam prisma yang mana cahaya akan tersebar pada tiga panel polysilikon, yaitu komponen warna merah, hijau dan biru pada sinyal video. Proyektor LCD berisi panel cermin yang terpisah satu sama lain. Masing-masing panel terdiri dari dua pelat cerminyang di antara keduanya terdapat liquid crystal. Ketika terdapat perintah atau instruksi, kristal akan membuka untuk membolehkan cahaya lewat atau menutup untuk mem-blockcahaya tersebut Membuka dan menutupnya pixel ini yang bisa membentuk gambar.
Lampu yang digunakan pada proyektor LCD adalah lampu halide logam karena menghasilkan suhu warna yang ideal dan spektrum warna yang luas. Lampu ini juga memiliki kemampuan untuk memproduksi cahaya dalam juga sangat besar dalam area kecil dengan arus proyektor sekitar 2.000-15.000 ANSI lumens. Indonesia termasuk salah satu negara tujuan pasar proyektor LCD ini. Berbagai perusahaan proyektor LCD memasarkan produk mereka seperti Sony dan Sanyo. Produk proyektor LCD yang mereka tawarkan beragam mulai dari yang hemat energi sampai model terbaru yang lebih kecil dan ringan.

Pengertian BIOS

Pengertian BIOS

BIOS merupakan singkatan dari Basic Input Output System, dalam sistem komputer IBM PC atau kompatibelnya (komputer yang berbasis keluarga prosesor Intel x86) merujuk kepada kumpulan rutin perangkat lunak yang mampu melakukan hal-hal berikut:





  •     Inisialisasi (penyalaan) serta pengujian terhadap perangkat keras (dalam proses yang disebut dengan Power On Self Test, POST).
  •       Memuat dan menjalankan sistem operasi.
  •     Mengatur beberapa konfigurasi dasar dalam komputer (tanggal, waktu, konfigurasi media penyimpanan, konfigurasi proses booting, kinerja, serta kestabilan komputer).
  •     Membantu sistem operasi dan aplikasi dalam proses pengaturan perangkat keras dengan menggunakan BIOS Runtime Services.

Pengertian PASKIBRAKA

Pengertian PASKIBRAKA

Paskibraka adalah singkatan dari Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dengan tugas utamanya mengibarkan duplikat bendera pusaka dalam upacara peringatan proklamasi kemerdekaan indonesia di 3 tempat, yakni tingkat Kabupaten/Kota (Kantor Bupati/Walikota), Provinsi (Kantor Gubernur), dan Nasional (Istana Merdeka). Anggotanya berasal dari pelajar SMA Sederajat kelas 1 atau 2. Penyeleksian anggotanya biasanya dilakukan sekitar bulan April untuk persiapan pengibaran pada 17 Agustus.
Selama waktu seleksi sampai 16 Agustus, seorang anggota calon Paskibraka dinamakan "CAPASKA" atau Calon Paskibraka. Pada waktu penugasan 17 Agustus, anggota dinamakan "PASKIBRAKA", dan setelah 17 Agustus, dinamakan "PURNA PASKIBRAKA".

Selasa, 15 Maret 2016

Membuat Alur Logika Pemograman bagian 2

Merupakan skema/bagan (Chart) yang menunjukan aliran/flow di dalam suatu program secara logika.
FlowChart merupakan alat yang banyak di gunakan untuk menggambarkan algoritma dalam bentuk notasi-notasi tersebut. FlowChart merupakan gambar/bagan yang memperlihatkan urutan dan hubungan antar proses beserta pertanyaannya gambar ini dinyatakan dengan simbol. dengan demikian setiap simbol menggambarkan proses tertentu. sedangkan antar proses di gambar kan dengan garis penghubung. dengan menggunakan flowchart akan memudahkan kita melakukan pengecekan bagian-bagian yang terlupakan dalam analisis masalah. disamping itu FlowChart juga berguna sebagai fasilitas untuk berkomunikasi antar pemograman yang bekerja dalam suatu proses.

Walaupun tidak ada kaidah-kaidah yang baku dalam penyusunan FlowChart namun ada beberapa anjuran:

  • Hindari proses pengulangan yang tidak perlu dan logika yang terbelit sehingga jalannya menjadi singkat.
  • Jalannya proses digambarkan dari atas ke bawah dan diberikan tanda panah.
  • Sebuah FlowChart di awali dari satu klik START dan di akhiri dengan END

Membuat Alur Logika Pemograman Bagian 1

 A. Penyajian dan Penulisan  Algoritma

Penyajian algoritma secara garis besar bisa dalam 2 bentuk penyajian yaitu dengan struktur bahasa tertentu (misalnya: bahasa Indonesia atau bahasa Inggris dan Pseudocode. Pseudocode adalah kode yang mirip dengan kode pemograman yang sebenarnya seperti Pascal/C, sehingga lebih tepat di gunakan untuk menggambarkan algoritma yang akan di komunikasikan pada pemograman. sedangkan algoritmanya di sajikan dengan gambar yaitu dengan Flow Chart.

Apa itu LINUX ?

Linux adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix.
Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja.

Nama "Linux" berasal dari nama pembuatnya, yang diperkenalkan tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Sistemnya, peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari sistem operasi GNU, yang diumumkan tahun 1983 oleh Richard Stallman. Kontribusi GNU adalah dasar dari munculnya nama alternatif GNU/Linux.[3]
Linux telah lama dikenal untuk penggunaannya di server, dan didukung oleh perusahaan-perusahaan komputer ternama seperti Intel, Dell, Hewlett-Packard, IBM, Novell, Oracle Corporation, Red Hat, dan Sun Microsystems. Linux digunakan sebagai sistem operasi di berbagai macam jenis perangkat keras komputer, termasuk komputer desktop, superkomputer,[4], dan sistem benam seperti pembaca buku elektronik, sistem permainan video (PlayStation 2, PlayStation 3 dan XBox[5]), telepon genggam dan router. Para pengamat teknologi informatika beranggapan kesuksesan Linux dikarenakan Linux tidak bergantung kepada vendor (vendor independence), biaya operasional yang rendah, dan kompatibilitas yang tinggi dibandingkan versi UNIX tak bebas, serta faktor keamanan dan kestabilannya yang tinggi dibandingkan dengan sistem operasi lainnya seperti Microsoft Windows. Ciri-ciri ini juga menjadi bukti atas keunggulan model pengembangan perangkat lunak sumber terbuka (opensource software).

Sistem operasi Linux yang dikenal dengan istilah distribusi Linux (Linux distribution) atau distro Linux umumnya sudah termasuk perangkat-perangkat lunak pendukung seperti server web, bahasa pemrograman, basisdata, tampilan desktop (desktop environment) seperti GNOME,KDE dan Xfce juga memiliki paket aplikasi perkantoran (office suite) seperti OpenOffice.org, KOffice, Abiword, Gnumeric dan LibreOffice.



Jumat, 11 Maret 2016

Pengertian Jaringan LAN

Pengertian LAN


Local Area Network biasa disingkat LAN adalah jaringan komputer yang jaringannya     hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau biasa disebut Wi-fi) juga sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot. Pada sebuah LAN, setiap node atau komputer mempunyai daya komputasi sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal. Setiap komputer juga dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan hak akses yang telah diatur.Sumber daya tersebut dapat berupa data atau perangkat seperti printer. Pada LAN, seorang pengguna juga dapat berkomunikasi dengan pengguna yang lain dengan menggunakan aplikasi yang sesuai. Berbeda dengan Jaringan Area Luas atau Wide Area Network (WAN), maka LAN mempunyai karakteristik sebagai berikut :

  1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
  2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
  3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi
Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan tersebut.

Alat untuk membangun sebuah jaringan LAN
  •  Router
Router adalah jantung pada sebuah jaringan. Router berfungsi untuk menghubungkan jaringan satu dengan jaringan lain. Dalam kasus ini, router menghubungkan jaringan internet dengan jaringan LAN .
  • Switch
Berbeda dengan router, switch berfungsi untuk menghubungkan masing-masing komputer pada sebuah jaringan LAN .
  • EthernetCard
Ethernet card adalah sebuah adapter untuk mencolokkan kabel ethernet sehingga komputer bisa tersambung menuju jaringan. Biasanya, pada komputer-komputer terbaru, kartu ini telah disematkan secara onboard sehingga anda tidak perlu untuk membeli lagi.
  • EthernetCable
Yaitu kabel yang digunakan untuk menghubungkan komputer ke router atau bisa juga komputer satu dengan komputer lain. Ujung pada kabel ini diberi sebuah konektor yang disebut RJ-45. RJ-45 memiliki 2 settingan, yaitu straight dan cross. Straight digunakan untuk menghubungkan komputer ke router sedangkan cross digunakan untuk menyambungkan komputer langsung dengan komputer.
  • Modem
Jika anda ingin menghubungkan jaringan anda ke internet, maka anda juga harus membeli sebuah modem. Jika anda tidak membeli sebuah modem, maka komputer anda hanya bisa berkomunikasi dengan komputer lain yang terdapat pada jaringan LAN tersebut.

Pengertian Jaringan PAN

Pengertian PAN

Personal area network (PAN) adalah jaringan komunikasi satu perangkat lain dengan perangkat lainnya dalam jarak sangat dekat, hanya dalam beberapa meter saja. PAN atau Personal Area Network merupakan titik akses ke berbagai perangkat pribadi seperti komputer, telpon, ponsel, televise sistem keamanan rumah yang berbasis komunikasi data, maupun perangkat komunikasi publik seperti internet. Kontrol pada PAN dilakukan dengan authoritas pribadi, dan untuk Teknologi yangdigunakan antara lain Wireless Application Protocol (WAP) dan Bluetooth. PAN ini dihubungkan melalui bus yang ada pada komputer, seperti USB dan Firewire. PAN atau Personal Area adalah jaringan komputer digunakan untuk komunikasi antara perangkat komputer,Jangkauan dari PAN biasanya hanya beberapa meter.

PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi sendiri (komunikasiintrapersonal).
Kegunaan Personal Area Network
  • Sebagai media komunikasi antara perangkat sendiri (komunikasi personal).
  • Menghubungkan perangkat-perangkat computer.

Contoh Penggunaan Jaringan PAN

Menghubungkan HP dengan Laptop menggunakan Bluetooth, Menghubungkan mouse dengan Laptop menggunakan Bluetooth, Menghubungkan Printer dengan Laptop menggunakan Bluetooth.
Disamping itu  Personal Area Network (PAN) merupakan jaringan komputer yang digunakan untuk komunikasi antara komputer perangkat (termasuk telepon dan asisten pribadi digital) dekat dari satu orang. Perangkat mungkin atau tidak milik orang tersebut. Jangkauan dari PAN biasanya beberapa meter. PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi mereka sendiri (intrapersonal komunikasi), atau untuk menghubungkan ke tingkat yang lebih tinggi dan jaringan Internet (an uplink).

Personal area jaringan mungkin dengan komputer bus seperti USB dan FireWire.
Wireless Persona Area Network (WPAN) juga dapat dimungkinkan dengan teknologi jaringan seperti IrDA, Bluetooth, UWB, Z-Wave dan ZigBee

Sejarah Komputer Bagian 2

Perkembangan Komputer Sesudah Tahun 1940

  • Komputer generasi pertama ( 1940-1959 ).
Komputer generasi pertama ini menggunakan tabung vakum untuk memproses dan menyimpan data. Alat ini menjadi cepat panas dan mudah terbakar, oleh karena itu beribu-ribu tabung vakum diperlukan untuk menjalankan operasi keseluruhan komputer. Alat ini juga memerlukan banyak tenaga elektrik yang menyebabkan gangguan elektrik di kawasan sekitarnya. Komputer generasi pertama ini 100% elektronik dan membantu para ahli dalam menyelesaikan masalah perhitungan dengan cepat dan tepat.
  • Komputer generasi kedua ( 1959 - 1964 )
Pada tahun 1948, penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan tabung vakum di televisi, radio, dan komputer. Akibatnya, ukuran mesin-mesin elektrik berkurang drastis.
Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai pada tahun 1956. Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya. Mesin pertama yang memanfaatkan teknologi baru ini adalah superkomputer.
  • Komputer generasi ketiga ( 1964 - awal 80an )
Walaupun transistor dalam banyak hal mengungguli tube vakum, namun transistor menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer. Batu kuarsa (quartz rock) menghilangkan masalah ini. Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon kecil yang terbuat dari pasir kuarsa. Pada ilmuwan kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang disebut semikonduktor. Hasilnya, komputer menjadi semakin kecil karena komponen-komponen dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga lainnya adalah penggunaan sistem operasi (Operating System) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer.
  • Komputer generasi keempat ( awal 80an - ??? )
Setelah IC, tujuan pengembangan menjadi lebih jelas: mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen - komponen elektrik. Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal. Ultra-Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan.Kemampuan untuk memasang sedemikian banyak komponen dalam suatu keping yang berukurang setengah keping uang logam mendorong turunnya harga dan ukuran komputer. Hal tersebut juga meningkatkan daya kerja, efisiensi dan keterandalan komputer. Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil. Sebelumnya, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang spesifik. Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diproduksi dan kemudian diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan yang diinginkan. Tidak lama kemudian, setiap perangkat rumah tangga seperti microwave oven, televisi, dn mobil dengan electronic fuel injection dilengkapi dengan mikroprosesor.
  • Komputer generasi kelima ( masa depan )
Banyak kemajuan di bidang desain komputer dan teknologi semakin memungkinkan pembuatan komputer generasi kelima. Dua kemajuan rekayasa yang terutama adalah kemampuan pemrosesan paralel, yang akan menggantikan model nonNeumann. Model non Neumann akan digantikan dengan sistem yang mampu mengkoordinasikan banyak CPU untuk bekerja secara serempak. Kemajuan lain adalah teknologi superkonduktor yang memungkinkan aliran elektrik tanpa ada hambatan apapun, yang nantinya dapat mempercepat kecepatan informasi.Jepang adalah negara yang terkenal dalam sosialisai jargon dan proyek komputer generasi kelima. Lembaga ICOT (Institute for new Computer Technology) juga dibentuk untuk merealisasikannya.Banyak kabar yang menyatakan bahwa proyek ini telah gagal, namun beberapa informasi lain bahwa keberhasilan proyek komputer generasi kelima ini akan membawa perubahan baru paradigma komputerisasi di dunia.

Sejarah Komputer Bagian 1

Perkembangan Komputer Sebelum 1940

Pada era sebelum tahun 1940 penggunaan alat bantu penghitung masih sangat sederhana dan manual, Seperti:
  • Abacus
Muncul sekitar 5000 tahun yang lalu di Asia kecil dan masih digunakan di beberapa tempat hingga saat ini, dapat dianggap sebagai awal mula mesin komputasi. Alat ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan perhitungan menggunakan biji-bijian geser yang diatur pada sebuh rak.Para pedagang di masa itu menggunakan abacus untuk menghitung transaksi perdagangan. Seiring dengan munculnya pensil dan kertas, terutama di Eropa, Abacus kehilangan popularitasnya.

  • Kalkulator roda numerik 1
Setelah hampir 12 abad, muncul penemuan lain dalam hal mesin komputasi. Pada tahun 1642, Blaise Pascal (1623-1662), yang pada waktu itu berumur 18 tahun, menemukan apa yang ia sebut sebagai kalkulator roda numerik (numerical wheel calculator) untuk membantu ayahnya melakukan perhitungan pajak. Kotak persegi kuningan ini yang dinamakan Pascaline, menggunakan delapan roda putar bergerigi untuk menjumlahkan bilangan hingga delapan digit. Alat ini merupakan alat penghitung bilangan berbasis sepuluh. Kelemahan alat ini adalahhanya terbataas untuk melakukan penjumlahan.

  • Kalkulator roda numerik 2
Tahun 1694, seorang matematikawan dan filsuf Jerman, Gottfred Wilhem von Leibniz (1646-1716) memperbaiki Pascaline dengan membuat mesin yang dapat mengalikan. Sama seperti pendahulunya, alat mekanik ini bekerja dengan menggunakan roda-roda gerigi. Dengan mempelajari catatan dan gambar-gambar yang dibuat oleh Pascal, Leibniz dapat menyempurnakan alatnya.


  • Kalkulator Mekanik
Charles Xavier Thomas de Colmar menemukan mesin yang dapat melakukan empat fungsi aritmatik dasar. Kalkulator mekanik Colmar, arithometer, mempresentasikan pendekatan yang lebih praktis dalam kalkulasi karena alat tersebut dapat melakukan penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Dengan kemampuannya, arithometer banyak dipergunakan hingga masa Perang Dunia I. Bersama-sama dengan Pascal dan Leibniz, Colmar membantu membangun era komputasi mekanikal.

Macam-Macam & Pengertian MS.Office 2013

Pengertian MS.Office 2013

Microsoft Office adalah sebutan untuk paket aplikasi perkantoran buatan, Microsoft  dan  dirancang  untuk dijalankan  di  bawah sistem  operasi.
Microsoft Windows dan  Mac OS X. Beberapa aplikasi di dalam Microsoft Office  yang  terkenal  adalah  Excel, Word,  dan PowerPoint.  Versi  terbaru dari  Aplikasi Microsoft  Office  adalah  Office  15 (Office  2013)  yang diluncurkan 29 Januari 2013.
Macam-Macam M.S Office 2013:

  • Word
Microsoft Word  atau  Microsoft  Office Word  atau Word  adalah  perangkat
lunak  pengolah  kata  (word  processor)  andalan  Microsoft.  Pertama
diterbitkan  pada  1983  dengan  nama  Multi-Tool Word  untuk Xenix,
 versiversi  lain  kemudian  dikembangkan  untuk  berbagai  sistem  operasi,
misalnya  DOS  (1983),  Apple  Macintosh  (1984),  SCO  UNIX,  OS/2,  dan
Microsoft  Windows  (1989).  Setelah  menjadi  bagian  dari  Microsoft  Office
System  2003  dan  2007  diberi  nama  Microsoft  Office Word.  Di  Microsoft
Office 2013, Namanya cukup dinamakan Word.
  • Excel
Microsoft  Excel  atau  Microsoft  Office  Excel  atau  Excel  adalah  sebuah
program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan
oleh  Microsoft  Corporation  untuk  sistem  operasi  Microsoft Windows  dan
Mac  OS.  Aplikasi  ini  memiliki  fitur  kalkulasi  dan  pembuatan  grafik  yang,
dengan  menggunakan  strategi  marketing  Microsoft  yang  agresif,
menjadikan  Microsoft  Excel  sebagai  salah  satu  program  komputer  yang
populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat
ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan
oleh  banyak  pihak,  baik  di  platform  PC  berbasis  Windows  maupun
platform Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada
tahun 1993. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft  Office System,
dan  versi  terakhir  adalah  versi  Excel  2013  yang  diintegrasikan  di  dalam
paket Microsoft Office 2013.
  • Outlook
Microsoft  Outlook  atau  Microsoft  Office  Outlook  atau  Outlook  adalah
sebuah program personal information manager dari Microsoft, dan  bagian
dari  suite  Microsoft  Office  .  Walaupun  biasanya  hanya  digunakan  untuk
mengirim dan membaca surel, program ini juga memiliki fungsi kalender,
jadwal  kerja,  catatan,  dan  jurnal.  Bila  digunakan  bersama  dengan
Microsoft  Exchange  Server,  Outlook  dapat  menyediakan  akses  kotak
surat, kalender, dan jadwal bersama.
  • PowerPoint
Microsoft  PowerPoint  atau  Microsoft  Office  PowerPoint  atau  PowerPoint
adalah  sebuah  program  komputer  untuk  presentasi  yang  dikembangkan
oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoran mereka, Microsoft Office,
selain  Microsoft  Word,  Excel,  Access  dan  beberapa  program  lainnya.
PowerPoint  berjalan  di  atas  komputer  PC  berbasis  sistem  operasi
Microsoft Windows dan juga Apple Macintosh yang menggunakan sistem
operasi  Apple  Mac  OS,  meskipun  pada  awalnya  aplikasi  ini  berjalan  di
atas sistem operasi Xenix. Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi
oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer.
Dimulai  pada  versi  Microsoft  Office  System  2003,  Microsoft  mengganti
nama dari sebelumnya Microsoft PowerPoint saja menjadi Microsoft Office
PowerPoint.  Lalu,  pada  Office  2013,  namanya  cukup  disingkat
PowerPoint.  Versi  terbaru  dari  PowerPoint  adalah  versi  15  (Microsoft
Office PowerPoint 2013) yang tergabung ke dalam paket Microsoft Ofice
2013.